1/24/19

New slide

Assalamualaikum temannya teman di dunia blog, terimakasih sebelumnya telah berkunjung disini.

awal tahun ini ada beberapa langkah yang membuat saya kembali seperti mendapatkan slide baru dalam seminar kehidupan yang sesungguhnya contoh kecil berubahnya teman bercakap sedikit demi sedikit kadang orang ini adalah proses tapi bagi saya ini sebuah slide baru dalam paparan skenario.

Okay contoh kecilnya di dunia kecil spidi awal tahun ini tak ada sore duduk bersama miss sari membahas tentang psikologi anak remaja jaman sekarang, dan tak keseruan menghabiskan beberapa waktu lengah bersama miss Kiki, Izzah ataupun ayu tiba-tiba ada jarak.

Miss sari resign dari spidi, ayu jarang bertemu, Izzah sudah hamil, miss kiki lulus cpns sepertinya mereka semua seperti kupu-kupu ada proses yang mereka lakukan, berbeda dengan saya yang tak mempunyai proses perubahan kegiatan, rasanya ada haru di dalam sana yang bergejolak berteriak "kapan saya seperti mereka" ada tahan ada peningkatan ada kualitas yang mereka perlihatkan.

Sepertinya saya cuma lagi jenuh yang bermodal alasan, toh saya sendiri yang tak menciptakan slide baru, semestinya walaupun saya berdiam di suatu tempat ada andil hebat yang bisa saya banggakan, contoh sederhana makin berprestasi dalam membina dunia santri atau ada karya nyata yang bisa tergenggam.

Come on...... mana putri yang punya 100 impian itu, kok impian itu di lempar ke planet mars yang makin sulit membacanya, mana nih putri yang semangat mengejar cita-cita, tetapi jujur waktu membuat saya seperti kura-kura lemah, lemot, tak punya semangat.

Oke saya harus mulai dari mana?
Tiba-tiba ada suara itu terdengar
"Cobalah dari untuk tidak mengeluh poin nomer satu dari 100 impian masa kecilmu"

Wassalamu'alaikum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ku ingin ke jogja

Lebih baik tak pernah ada temu dari pada harus merindu berjumpa Lebih baik tak ada kenangan dari pada lelah harus terus mengenang Tidak  Leb...