4/11/14

Semut



Dengarkan  aku semut yang melintas di jemariku
aku ingin bertanya padamu tentang makna sebuah nyawa
di pikiranmu dan sekelompok temanmu. apa nyawa menurutmu
semut yang trus menatapku

aku ingin tahu makna usia di mata semut , 
berapa lama kalian bisa bertahan
dalam setahun, atau sudah berapa tahun kalian hidup

: hei semut jawab aku
:semut berapa lama kalian bertahan hidup
:
semut mulai berkata

yah kalo khusus semut kurang tau yach, tapi kalo serangga yang seperti semut rata- rata siklus hidup maksimal 2 minggu dan khusus yang jantan akan mati begitu membuahi ratu semut dan dalam satu koloni semut hanya ada 1 ratu, dan semut membagi tugas koloninya sangat rapi, ada yg mencari makanan, merawat bayi semut, memperluas sarang, mengurus ratu, dan mempertahankan sarang dari musuh. dan yg melakukan semua semut betina, sedang yang jantan hanya membuahi ratu dan mati. ciri- ciri semut jantan ada sayap di punggungnya.


mengapa kau terus bertanya membuatku ingin mati saja, jangan bicara denganku karena besok aku akan mati.

tapi bukankah saat aku membunuhmu saat ini kau akan mati

iya, tapi apakah kamu akan membunuhku?

kenapa tidak, kau hanya semut, dan aku tak akan di penjara

baguslah kalau itu yang ada di benakmu, silahkan bunuh aku 

membunuhmu bukan juga jalan keluar dari masalahku

kamu, memiliki masalah? bukankah kamu manusia memiliki akal dan sebuah rasa syukur , 
kenapa kamu punya masalah?

semua orang punya masalah, dan aku juga punya

tapi kamu manusia, makhluk sempurna yang dibicarakan Ratuku

kau tak tahu menjadi manusia, pergilah dan jangan berada di hadapanku

kamu itu manusia, semestinya makhluk seperti kamu yang paling bahagia, bersyukur, dengan segala apa yang ada di milikmu, aku memang semut tapi aku bersyukur sempat berasa di dunia ini walau hanya dua minggu atau hanya beberapa hari, sepertinya kamu jauh dari Tuhan itulah kamu tidak bersyukur

Semut berlalu seperti menghentakkan kakinya yang tak bersuara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ku ingin ke jogja

Lebih baik tak pernah ada temu dari pada harus merindu berjumpa Lebih baik tak ada kenangan dari pada lelah harus terus mengenang Tidak  Leb...